Sabtu, 06 Mei 2017

.
PENGUMUMAN!!
MULAI TAHUN 2017 PENGISIAN IJAZAH SD SMP SMA SMK DIPERBOLEHKAN DICETAK (DIPRINT) MELALUI KOMPUTER

BERITAPNS.COM-- Informasi penting buat rekan-rekan semua ketahui bersama terkait himbauan bersama bahwa Mulai tahun ini Pengisian Ijazah SD, SM, SMA/SMK diperbolehkan diprint.

Sudah lama banyak pihak yang mengharapkan pengisian blangko  ijazah bisa dengan komputerisasi. Ini disebabkan tidak semua guru memiliki tulisan tangan yang rapi dan baik. Jika dipaksakan tulisan yang kurang rapi dan baik menghasilkan kesan yang kurang elegan pada ijazah tersebut. Mulai tahun ini berdasarkan juknis Penulisan Ijazah SD SMP SMA dan SMK Tahun 2017, Kemendikbud mengizinkan  pengisian blangko  ijazah bisa dengan komputerisasi.

Diperbolehkannya pengisian blangko  ijazah bisa dengan komputerisasi dinyatakan dalam LAMPIRAN III  Keputusan Kepala Balitbang Kemendikbud Nomor : 018/H/EP/2017  Tanggal : 6 April 2017 Pada poin 6 halaman 1 yang menyatakan sebagai berikut: Pengisian Ijazah menggunakan tulisan  tangan  dengan  tulisan huruf   yang benar, jelas,  rapi, bersih, dan mudah  dibaca menggunakan  tinta  warna  hitam  yang tidak mudah luntur dan tidak mudah dihapus. Dalam kondisi tertentu dapat diisi dengan sistem komputer (dicetak).

Jika bapak/Ibu guru akan mengisi blangko Ijazah dengan komputerisasi saran saya sebaiknya foto copy terlebih dahalu salah satu blanko ijazah yang akan diisi untuk diuji cobakan, jangan lupa gunting hasil foto copyan tersebut  agar sama blanko ijazah yang asli. Hasil foto copy bangko ijazah yang sudah diedit (digunting) sesuai aslinya kemudian digunakan sebagai sarana Uji Coba agar letak tulisan, spasi dan lainnya sesuai.

Hal lain yang perlu diperhatikan,  gunakan Tinta Printer yang Asli agar tidak mudah Luntur.

Lalu bagaimana kalau dalam penulisan mengali salah cetak? Sesuai Juknis Jika  terjadi  kesalahan  dalam  pengisian, Ijazah tidak  boleh  dicoret,  ditimpa,  atau dihapus  (tipe-ex),  melainkan harus  diganti  dengan blangko yang  baru. Untuk  itu perlu kehati-hatian dalam
penulisan.

Namun sebelum minta penggantian Ijazah, ada baiknya  (walaupun tidak dianjurkan) mencoba menghapusnya menggunakan bay clean. Berikut ini Trik menghaspus kesalahan penulisan ijazah melalui komputerisasi dengan menggunakan bay clean yang Admin kutip dari lamanindrawita.blogspot.co.id.  Cara ini sebaiknya diujicoba dulu.

Caranya :
1. basahkan kuas buatan dengan bay clean.
2. oleskan satu kali pada tulisan yang akan di hilangkan.
3. tunggu hingga kering. Pada kondisi ini tulisan mulai menguning.
4. ulangi mengoleskan pada tulisan yang akan di hilangkan.
5. tunggu hingga kering. Pada kondisi ini tulisan tinggal bayangan.
6. ulangi mengoleskan pada tulisan yang akan di hilangkan.
7. tunggu hingga kering. Pada kondisi ini tulisan sudah tidak membekas lagi.
8. ulangi mengoleskan pada tulisan yang akan di hilangkan.
9. sedot bay clean dengan tissu kering. dan anginkan hingga kertas benar-benar kering.

(Ingat : jangan sampai menumpuk kertas yang terkena bay clean ini di atas kertas yang penting. Karena rembesannya akan mempengaruhi tulisan yang ada di bawahnya.
.
Demikian informasi ini kami sampaikan semoga menjadi perhatian rekan-rekan Guru diseluruh tanah air, silahkan bagikan informasi penting ini agar semua mengathuinya.

0 komentar:

Posting Komentar

Design by CM Studio | Jasa Fotografi, Videografi dan Website, TERJANGKAU + BERKUALITAS ~> CM Studio